RESUME PERTEMUAN 7
HARI/TANGGAL : SENIN, 15 NOVEMBER 2021
PUKUL : 16.00 - 18 WIB ( 17.00 - 19.00 WITA)
MENYALURKAN HOBI DI PLATFORM DIGITAL
NARASUMBER : RITA WATI, S.KOM
MODERATOR : ROSMINIYATI
PENULIS : FRANSISCO XAVERIUS FERNANDEZ, S.PD.MAT
Sore ini di daerah kami Praya Lombok Tengah NTB sedang hujan. suasana yang dingin mengiringi perjumpaan kita pada Pelatihan Guru Motivator Literasi Digital 2021. Namun semangat mengikuti pertemuan membuatku bangkit dari peraduan nan syahdu.
A. PEMBUKAAN
pkl. 16.54 wita Ibu Rosminiyati mengubah setelan grup wa sehingga menjadi satu arah. kemudian beliau membuka pertemuan dengan ucapan:
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat sore Bapak/Ibu Guru Motivator Literasi Digital.
Semoga Bapak/Ibu semua dalam keadaan sehat dan berbahagia, dan senantiasa diberikan kemudahan dan kelancaran dalam mengikuti kegiatan belajar sore ini.
Apakah Bapak/Ibu sudah tersenyum sore ini?
Jika belum, silakan tersenyum dulu ya, karena belajar akan nyaman jika hati kita bahagia.
Mohon izin, sore ini saya akan membersamai narasumber kita Ibu Rita Wati, S.Kom. yang akan membahas materi “Menyalurkan Hobi di _Platform_Digital”.
Seperti biasa, kuliah sore ini dibagi menjadi 4 sesi:
1. Pembukaan
2. Penjabaran materi
3. Sesi Tanya Jawab
4. Penutup
Bagi yang ingin bertanya, silakan menggunakan format nama, alamat dan pertanyaan, kirim ke 08127396949.
Agar mendapatkan keberkahan dan rida Allah, marilah kita buka kegiatan sore ini dengan mengucapkan basmalah.
Selanjutnya, marilah kita berdoa sejenak sesuai agama dan keyakinan masing-masing.
Aamiin.
Beruntung sekali saya mendapat kesempatan mendampingi Ibu Rita Wati, guru yang multitalenta dengan segudang prestasi. Baru-baru ini beliau meraih prestasi lagi terkait blog, yaitu juara 1 Lomba Blog Nasional dalam memperingati Bulan Bahasa dan Hari Sumpah Pemuda.
Baiklah Bapak/Ibu yang saya sayangi,
Agar lebih mengenal guru yang akan memberikan ilmu kepada kita, silakan simak profil beliau melalui file berikut.
RITA WATI,S.KOM
Terlahir dengan nama Rita Wati di Tanjung Pinang pada tahun 1402 Hijriyah dari orangtua berdarah minang. Memiliki hobi membaca terkhusus buku-buku cerita sejak kecil.
Masa kecil hingga remaja penulis habiskan diTanjung Pinang Kepulauan Riau kemudian melanjutkan studi S1 di Yogyakarta. Pernah bekerja di Serang kemudian menikah dan kinimenetap di Bali.
HP: 085219585451
Email: catatangurumilenial@gmail.com
Blog
www.ritapinang.my.id
www.catatangurumilenial.wordpress.com
www.kompasiana.com/ritapinang
https://bit.ly/Cikgu-Rita
B. PENJABARAN MATERI PKL. 17.06 WITA
Ibu Rita wati mengawali dengan ucapan salam, Lalu beliau memperkenalkan diri. walaupun tidak langsung , namun aku merasakan keramahannya melalui saapan yang dilakukannya. Beliau mengajar di SMP Negeri 2 Mendoyo Kab.Jembrana Bali.
Kegiatan paling pertama adalah voting melalui https://www.menti.com/n5k43b66dn
Dari hasil voting di atas kemudian Ibu Rita memberikan informasi tiga flatform yang digunakannya selama ini, yaitu:
1. Untuk yang hobi Menulis , Ibu Rita memberikan contoh:
1. https://catatangurumilenial.wordpress.com/2021/09/09/cara-mengatasi-exambrow-tidak-kemakan-virus/
2. http://www.ritapinang.my.id/2021/02/tuyul-dan-mbah-iwok.html
selain itu beliau juga menulis di web berikut: https://terbitkanbukugratis.id/rita-wati/08/2021/pjj-live-streaming-dengan-menggunakan-streamyard/
2. Untuk yang hobi menyanyi atau lainnya bisa menggunakan youtube, beliau memberikan contoh youtubnya di https://youtu.be/8BCltpp4cqU
beliau juga memberikan beberapa link yang mungkin dapat kita gunakan sesuai kebutuhan. Berikut link - link yang dimaksud:
Materi CMS
https://youtu.be/AbWLx70xN08
1. Fungsi Logika If dlm Ms.Excel https://youtu.be/8BCltpp4cqU
2. Membuat Sertifikat Masal dgn Mailmerge
https://youtu.be/vvnA6s_QX4A
3. Cara menyambungkan WA dari jarak jauh
https://youtu.be/W4ZUP42Pcoc
4. Fungsi Absolut dalam Ms. Excel
https://youtu.be/Q7cFp4iB-yQ
5. Cara Mebuat Blog
https://youtu.be/2ZFZzT8iWV8
6. Cara memasukan gambar, link hidup, dan youtube dalam blog
https://youtu.be/iGlVrcRUdn0
7. Cara merubah template blog pribadi menjadi tampilan profesional
https://youtu.be/XaqpkqtRtic
8. Cara membuat page border, Dropcap dan mengatur kertas di ms.word
https://youtu.be/1aOmxKNugyI
9. Cara Membuat running text di blog
https://youtu.be/1IszU8Kh0fE
10. Cara menggunakan wheel of names
https://youtu.be/aEDCRbE3PJI
11. Cara membuat daftar menu di blog
https://youtu.be/AZ0nF17Jt34
12. Mengetik Cepat Menggunakan Suara
https://youtu.be/TY-RV1M0sxI
3. Jika hobi menulis quotes bisa di salurkan melalui medsos misalnya Facebook, instagram dan lain-lain
Motivasi yang di berikan oleh Ibu Rita adalah
1. Hobi bisa menghasilkan finansial yang luar biasa seperti youtuber,
2. Ladang amal kepada sesama ketika kita bisa menyalurkan melalui tulisan kita,
3. Yang tak terduga seperti ibu Rita menjadi Narasumber dan moderator nasional dalam berbagai even karena aktif membuat konten di youTube dan blog,
4. bahkan karya kita di blog dan youTube juga bisa dibukukan.
KESIMPULAN:
Selalu ada ide baru untuk dituangkan hal tersebut tentu saja perlu dukungan komunitas dengan bergabungnya Bpk/ibu di dalam group GMLD ini semoga hobi Bpk/ibu dapat tersalurkan dengan maksimal.
Semoga kami yang masuk dalam grup GMLD ini dapat selalu di fasilitasi dan di dukung karena sebagian dari kami benar-benar pemula dan masih samar-samar.
Terimakasih Om Jay.
C. SESI TANYA JAWAB
Aku sengaja membagi pertanyaan-pertanyaan dimaksud , semoga bisa bermanfaat:
1. PERTANYAAN KE- 1
Nama : musyafa'
Alamat : Muntilan
Apakah perlu menulis di banyak blog? Bagaimana cara supaya produktif dan mengatasi masalah membagi waktu dengan pekerjaan sementara menulis sendiri belum menjadi hobi?
Salut buat narasumber memperkaya literasi digital semua berawal dari hobi...
Terimakasih Pak Musyafa’,
1. menulis tidak perlu di berbagai blog. Hanya saja Ketika kita sudah aktif menulis kita ingin mencoba suasana baru dengan membuat blog baru di platfom yang berbeda.
2. Untuk masalah waktu hanya kita yang bisa mengaturnya, Semua tergantung pada niat saya yakin semua Bpk/ibu guru adalah orang-orang sibuk begitu juga dengan saya yang merangkap guru, operator Dapodik, ANBK, Kepala Lab dan sekarang mulai diundang sebagai narsum dan moderator.
3. Perlahan-lahan Pak, mulailah menulis dari yang disenangi.
2. PERTANYAAN KE- 2
Sumintarsih dari Purwokerto
Assalamu'alaikum, izin bertanya.
1. Bagaimana Ibu Rita bisa menjalankan semua hobinya itu dalam keseharian dengan tetap menjalankan pekerjaan utamanya?
2. Di antara hobi Ibu, mana yg paling praktis prosesnya, tetapi terlihat hasilnya juga bagus secara manfaat dan finansial
😊😊🙏
Terima kasih.
Terima kasih.
Walaikumussalam wr wb Bu Sumintarsih dari Purwokerto
1. Awal saya menekuni hobi ini seperti kurang terkontrol waktu saya Bu, lebih banyak menghabiskan berjam-jam di depan laptop. Tapi makin ke sini saya ikuti suasana hati dan mood jika ingin menulis artikel saya tulis artikel, jika malas menulis Panjang saya menulis quote.
2. Saya jalani semua tanpa memikirkan finansial sebelumnya bu. Karena kalau kita memikirkan finansial hasilnya akan beda. Untuk saat ini saya menikmati proses alhamdulillah perlahan-lahan buku saya sudah diterbirkan di penerbit mayor dan penerbit indie juga ada yang berminat.
3. Yang paling praktis tergantung mood jika mood lagi senang buat konten youtube terlihat praktis.
3. PERTANYAAN KE- 3
Assalamu'alaikum Bu
Saya Mugiarni,SDN Daru lll, Kec.Jambe Kab.Tangerang izin bertanya Bu, saya suka uploud Vidio k YouTube...sering, tapi apakah Vidio yg sy buat itu akan bisa mjd bumerang buat diri sy sendiri? Mohon penjelasan. Sy kirim youtubenya y Bu..🙏
Walaikumussalam wr.wb Bu Mugiarni.
Tergantung konten yang kita buat bu. Jika materi pelajaran atau tutorial pembelajaran tentu saja banyak manfaatnya. Jika sekadar sharing pengalaman it’s fine urusan ada yang suka dan tidak wajar bu ya manusiawi. Nah yang jadi boomerang jika konten yang alay atau gak bermanfaat bu.
4. PERTANYAAN KE- 4
Nama : M.Chaerudin, S.Pd
Alamat : Parungpanjang Bogor
1. Bagaimana cara ibu mengatur waktu utk bisa menulis di falatform digital?
2. Apa saja yg dipersiapkan sebelum menulis
3. Bagaimana cara ibu mendapatkan ide utk menulis?
Terima kasih🙏
Terimakasih M.Chaerudin, S.Pd
1. Cara saya mengatur waktu utamakan pekerjaan yang mendesak, Ketika pekerjaan utama sudah selesai di sela-sela waktu kosong saya manfaatkan untuk blog walking sehingga memiliki ide untuk menulis.
2. Tidak ada persiapan khusus jika mau nulis Ketika ide dating langsung saya tuangkan sampai selesai tanpa editing. Setelah selesai baru saya edit.
3. Cara mendapatkan ide banyak membaca tidak mesti membaca terkadang membaca status teman kita saja bisa dijadikan ide menulis.
5. PERTANYAAN KE- 5
naman: Miswan
asal Dki Jakarta
Grup . GMLD4
Pernyataan.
Bgmn kiat agar HOBI kita terus bertambah dan berkembang dan tidk pernah surut.
2. bgmn asal muadsal ibu. bisa menjadi pemenang blog. dan bisa menjdi pemenag blog tingkat nasonal
3 Apa program atau rencana ibu kedepan yg akan dilakukan tuk ke maslahatan insan indonesia.
4. Bgmn cara menemukan hobi pribadi yg belum ditemukan sampai saat iniquities
terima bu. semoga ibu ttp dalam kebaikan dan dalam lindunganNya. amiin yra
Terimakasih Pak Miswan
1. Kiat agar hobi kita terus bertamnbah dan berkembang adalah tetaplah berada dalam komunitas yang memiliki hobi yang sama.
2. Menjadi pemenang lomba blog sebuah proses tidak instan asal mau belajar dan belajar dari kegagalan.
3. Saya tidak memiliki rencana yang muluk saat ini saya berada di banyak group menulis , blog dll saya akan berupaya mengisi materi jika ada yang memerlukan.
4. Cara menemukan hobi pribadi saya berharap Bpk sendiri yang bisa menjawabnya. (Tanyakan dalam hati Bpk, What is my hobby??)
5. Aamiin YRA
6. PERTANYAAN KE- 6
Asaalmualaikum
Nama= Sri Wulandari, gmld2
Pertanyaan = Bagaimana menyalurkan hobi kita yang beragam begitu bunda.
Contoh akun youtube"kan kita harus pilih nich 1 tema...kalo buat hobi yng lain2 yng kita punya lagi bGaimana itu bunda Rita, perlukah punya akun ganda, apa dicampur saja mohon solusinya.
Trimakasih
Walaikumussalam wr.wb Bu Sri Wulandari
Untuk pemula memang biasanya idenya masih beragam bun. Memang lebih baik satu tema missal kuliner khusus kuliner. Jika ibu mau membuat lebih dari 1 akun bisa saja kembali kepada si pembuat konten.
7. PERTANYAAN KE- 7
Assalamu'alaikum
Sy Anita dari Bekasi.
Saya orang yg suka belajar. Ada pelatihan ini itu maunya diikuti. Menulis, TIK, membuat kreasi, channel youtube pun ada. apa saja mau diikuti. Menurut ibu apakah semua harus saya ikuti atau harus ada yg jadi prioritas mengingat tugas utama mengajar. Supaya hasilnya maksimal.
Terima kasih 🙏🏻
Walaikumussalam wr wb Bu Anita
Alhamdulillah jika ibu tipe long life learner. Pertanyaan ini hanya Bu Anita yang bisa menjawab. Jika saya akan memilih prioritas yang saya senangi dengan begitu tidak menjadi beban Ketika menjalani. Contoh saya hoby menulis di blog saya memiliki komunitas sekitar 20 an. Ketika ada tantangan menulis dari masing-masing komunitas saya akan laksanakan karena sudah sesuai dengan hobi saya jadi tidak merasa terbebani.
Fokus akan membuahkan hasil yang maksimal
8.PERTANYAAN KE-8
Frans Fernandez Praya Lombok Tengah bertanya:
1. Kira-kira apa saja tantangan dan hambatan yang ibu alami saat mulai menulis dan apa solusi yang ibu lakukan dan tawarkan kepada kami.
Contohnya saya, ketika semangat mau menulis, terasa kurang perhatian ke keluarga.
Dapat mood tapi ada aktivitas lainnya.
2. Bagi pemula seperti saya, ingin aktif di blog dan YouTube namun kendalanya belum bis membuat yang menarik. Saran ibu?
Terimakasih atas pertanyaan menarik Pak Frans Fernandez Praya Lombok Tengah
1. Tantangan saat menulis adalah ide (jadi perbanyak baca buku, baca alam, blog walking)
Harus ada dukungan keluarga Ketika ide itu dating tuangkanlah bisa dalam catatan di hp, buku atau langsung menulis di laptop.
2. Semua berproses, nikmati prosesnya Pak. Jika konsisten pasti akan banyak perubahan baik secara kualias tulisan, tampilan, layout dll
CLOSING STATEMENT DARI IBU RITA WATI:
Ketika Bpk/ibu telah bergabung dalam komunitas sesuai dengan hobi. Saya katakan SELAMAT karena tidak lama lagi akan banyak kejutan yang Bpk/ibu dapati dengan Komunitas ini.
PENUTUP PKL. 18.30 WITA
Pertemuan di tutup oleh Ibu Moderator kita Ibu Rosminiyati tepat pkl. 18.30
KESAN DAN PESAN DARI FRANSISCO XF
1. Terimakasih Ibu Rita Wati, saya termasuk guru yang agak lambat dalam memanfaatkan segala media yang ada. pelatihan yang kami terima ini sangat bermanfaat. walaupun mungkin terkadang gerakannya begitu cepat.
2. Terimakasih GMLD 2021 di bawah komando Bang Jay. kami harapkan bisa ikut juga dalam program lainnya seperti menulis bagi guru, bagaimana membuat laporan dan angka kredit kenaikan pangkat.
====
Praya, 15 November 2021
FRANSISCO XAVERIUS FERNANDEZ, S.PD.MAT
a. FB : https://www.facebook.com/fransiscoxaverius.fernandez/
b. WA : 085239676009 A.N FRANSISCO XAVERIUS FERNANDEZ
c. INSTAGRAM @fransiscoxaverius
d. BLOG : https://fransiscoxfpraya.blogspot.com/
e. EMAIL : fransiscoxaveriusfernandez@gmail.com
Superkilat Pak... Top
BalasHapusPesan Bapak di nomor 2, jawabannya ada di pelatihan Belajar Menulis PGRI Om Jay. Paket komplit, Pak. Dari belajar menulis, menerbitkan buku, memsarkannya, sampai ke angka kreditnya. Pokoknya Bapak bakalan menyesal kalau melewatkan kesempatan bergabung di sana.
BalasHapusLuarbiasa menulis resume dg gercep dan lengkap.. sy bintangin Pak. Biar mudah sy tinggal klik link2 yg disediakan. Terimakasih..
BalasHapusMantap pak, super cepat
BalasHapusBagi yg tidak mengikuti kegiatan GMLD jangan khawatir dengan mmbaca resume Pak Fransisco seperti berada di dalam group GMLD. Keep writong and sharing
BalasHapusPak frans, the best.. Very effective conclusion of the topic. Bravo
BalasHapusSelamat pak juara manteb. Keren semoga Istiqomah dan terus bersemangat
BalasHapusWalau gerakan pelatiha. Ini cepat . Pak frans juga berlari kencang ...tanya jawabnya lengkap sekali ....silakan bergabung di event antologi pak. Banyak tawaran menarik
BalasHapus